Banyak orang yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan dengan cara jualan online.
Tidak sedikit pula yang kebingungan bagaimana cara memulainya.
Permasalahannya bukan karena mereka tidak punya modal dan gaptek, tetapi karena terlalu banyak informasi yang mereka terima.
Selain itu keraguan dan daya juang untuk memulai juga menjadi salah satu penyebabnya.
Saat dulu saya baru belajar cara jualan online juga seperti itu, tetapi lebih banyak keraguan untuk memulainya.
Hal ini terjadi karena saat itu kondisi keuangan saya memang sangat pas-pas an, karena dulu untuk berjualan online kita harus memiliki stocknya terlebih dahulu.
Sekarang jaman sudah berubah, Anda tidak perlu memiliki stock barang untuk memulai berjualan.
Anda masih bisa berjualan online dengan sistem dropship.
Berjualan Melalui Marketplace
Ini adalah cara jualan online paling mudah untuk saat ini.
Anda hanya perlu mendaftar di website marketplace yang sudah ada.
Marketplace yang biasa saya gunakan :
Kelebihan tiga marketplace ini selain gratis juga karena marketplace tersebut menyediakan rekber/perantara pembayaran antara penjual dan pembeli.
Jadi dengan sistem pembayaran seperti ini, pembeli tidak perlu ragu untuk melakukan transaksi dengan kita sebagai penjual.
Selain itu marketplace ini juga selalu menawarkan promo yang sangat menarik, seperti cashback dan gratis ongkos kirim.
Karena mudahnya berjualan di marketplace, ini membuat tingkat persaingan semakin tinggi.
Sehingga semakin banyak orang yang mulai berjualan disini.
Ibaratnya ada orang yang menawarkan kepada kita sebuah tempat umum yang lokasinya strategis untuk berjualan dan kita bisa berjualan disana tanpa biaya apapun.
Secara otomatis orang lain akan banyak yang tertarik ikut kan, karena gratis.
Membuat Kolam Sendiri
Pengertian kolam disini hanya sebagai kiasan saja.
Dalam dunia marketing, kolam adalah tribe.
Tribe menurut Seth Godin “A tribe is a group of people connected to one another, connected to a leader, and connected to an idea“
Dari pengertian diatas dapat kita simpulkan bahwa di dalam tribe terdapat 3 hal yang harus ada, yaitu member, leader dan ide.
Member adalah orang-orang yang bergabung kedalam group tribe Anda.
Mereka yang bergabung biasanya adalah orang-orang yang memiliki ketertarikan dengan apa yang mereka sukai, misal hobi.
Leader adalah kita sebagai pemilik tribe yang tugasnya adalah memimpin dan saling berkomunikasi dengan lainnya.
Ide bisa tentang apa saja, biasanya tentan hobi, pengetahuan, wawasan, ilmu, pengalaman, dll.
Jika Anda berjualan online dengan cara membangun kolam/tribe, Anda harus bisa memimpin dan memberikan ide.
Dengan demikian, member akan semakin mengenal Anda dan tidak sulit bagi Anda untuk menawarkan kepada mereka mengenai apa yang Anda jual.
Hal penting yang harus Anda ketahui, berjualan dengan cara ini tidaklah mudah.
Anda butuh waktu untuk melakukan pendekatan kepada mereka terlebih dahulu dan tidak disarankan untuk langsung berjualan dengan hard selling.
Berikut ini adalah salah satu tribe/kolam milik saya pribadi yang saya bangun mulai tahun 2015 awal.
Jual Beli Sepatu Sneakers :
https://www.facebook.com/groups/1593597187538752/
Group ini dulunya adalah sebagai sarana saya untuk mencari reseller sepatu sneakers yang saya jual.
Group ini saya bangun secara organik, tanpa menggunakan iklan berbayar.
Dan ini adalah salah satu asset digital yang saya miliki.
Suatu saat jika saya memiliki produk yang berkaitan dengan sepatu, bisa menawarkan kepada mereka untuk menjadi reseller produk saya.
Berjualan Melalui Fanpage
Fanpage adalah sebuah halaman seperti blog yang digunakan untuk menyediakan informasi sesuai dengan tujuan pemiliknya.
Sudah banyak perusahaan, artis, komunitas dan bahkan pemain toko online yang menggunakan fitur ini.
Fungsi fanpage adalah untuk mengumpulkan prospek ( fans ) sebanyak-banyak yang nantinya akan dikirimkan konten marketing yang tujuannya untuk menghasilkan penjualan.
Fanpage juga sangat cocok digunakan untuk para pemain toko online yang ingin meningkatkan penjualannya melalui facebook.
Selain itu, fanpage wajib dimiliki bagi Anda yang ingin beriklan di facebook.
Bagi Anda yang ingin berjualan melalui fanpage, saya sarankan juga mempelajari tentang facebook Ads.
Karena untuk memaksimalkan hasil penjualan Anda butuh traffic yang banyak, dan facebook Ads salah satu solusinya.
Langkah Awal Berjualan Online
Kebanyakan masalah para pemula yang ingin berjualan online adalah mereka bingung mau jualan apa di Internet, apalagi jika mereka tidak punya produk sendiri.
Awalnya mereka berpikir ingin mencoba menambah penghasilan lewat jualan online, tetapi tidak sedikit juga yang berhenti sebelum memulai karena keterbatasan pengetahuan yang mereka miliki.
Nah, bagi Anda yang masih kebingungan bagaimana cara jualan online, saya punya beberapa tips yang mungkin bisa dicoba.
Tips ini sangat sederhana dan bisa langsung Anda praktekan sendiri.
1. Mulai Dari Apa Yang Anda Suka
Setiap dari kita pasti memiliki hobi atau hal yang sangat kita sukai.
Anda bisa coba menjual barang-barang sesuai hobi yang kamu suka.
Contoh, saya sangat suka dengan dunia fashion maka saya akan menjual produk seputar fashion ( missal : kaos, celana, jaket, sweater, sepatu, dsb ).
2. Mencari Supplier
Jika point 1 sudah Anda lakukan dan Anda sudah tahu produk apa yang akan dijual, langkah selanjutnya adalah dengan mencari suppliernya.
Saat ini mencari supplier sangat mudah sekali, Anda bisa mengunjungi marketplace seperti Tokopedia & Bukalapak.
Di marketplace kita bisa menemukan produk-produk murah yang bisa kita jual kembali kepada target market kita.
Langkah mencari supplier ini sangat membantu jika saat ini Anda belum memiliki produk sendiri.
Istilah lainnya adalah kita mencoba berjualan online melalui sistem dropship.
3. Promosikan Produk Anda
Jika point 1 & 2 sudah Anda kerjakan, langkah selanjutnya adalah dengan mempromosikan produk.
Promosi produk mudah sekali dilakukan, Anda bisa mempromosikannya melalui blog, forum jual beli dan media sosial seperti facebook, instagram, twitter, dsb.
Oiya, mengenai cara promosi bisa dilakukan dengan cara gratis maupun berbayar.
Saya pribadi biasanya menggunakan cara berbayar, yaitu melalui Facebook Ads.
Untuk tahap ini saya belum mau membahas masalah ini lebih detail.
Tapi untuk sementara melakukan promosi bisa menggunakan cara gratisan dulu, misal posting produk di group facebook jual beli.
Cara Menemukan Peluang Bisnis
Dalam memulai sebuah bisnis hal yang paling sulit adalah menemukan ide cemerlang, sesuai potensi diri dan bermodal kecil tapi bisa mendapatkan keuntungan besar dalam waktu cepat.
Menciptakan sebuah bisnis seperti diatas awalnya memang tidak mudah, tetapi bukan berarti tidak mungkin.
Anda bisa memulainya dengan banyak membaca buku dan mengamati bisnis di sekeliling Anda.
Dengan mengamati dan meningkatkan radar bisnis, secara tidak sadar Anda akan semakin peka dengan apa yang sedang terjadi.
Sama halnya dengan berjualan online, Jika Anda masih bingung dengan apa yang akan Anda jual, Anda bisa melakukan dengan cara ini.
Perhatikan apa yang sedang terjadi di sosial media.
Apa yang sedang ramai disana dan pikirkan apa yang bisa menjadi peluang bisnis bagi kita.
Jika Anda pemula dalam berjualan online, Anda bisa mencoba berjualan produk yang yang sedang ramai menjadi trending topic di sosial media.
Contoh dari pengalaman saya pribadi, awal tahun 2016 saat terjadi bom di sekitar sarinah, kaos polo dengan tulisan “Turn Back Crime” tiba-tiba menjadi viral.
Prinsip dalam berbisnis melalui internet sebenarnya tidak terlalu sulit, tetapi kadang juga ga terlalu mudah.
Ada satu prinsip yang selalu saya pegang sampai sekarang yaitu “DIMANA ADA KERAMAIAN DISITU UANG BEREDAR“.
Saat kaos Turn Back Crime ( TBC ) ramai dibicarakan, akhirnya saya juga mulai menjualnya melalui media internet.
Saya hanya mencari supplier di marketplace dan promosi hanya melalui facebook ads saja.
Diluar dugaan, saya pikir kaos ini ga bakal laku, tapi Thanks God banget ternyata dalam sehari bisa closing 5-10 pcs.
Cara Berjualan Online di Facebook
Bagi Anda yang sudah kenal internet 3 tahun belakangan ini, mungkin sudah tidak asing lagi dengan sosial media satu ini.
Facebook, merupakan sosial media yang paling banyak digunakan di negara manapun, tidak terkecuali Indonesia.
Di Indonesia sendiri pengguna facebook sudah mencapai hampir 106 juta orang.
Angka yang sangat fantastis untuk ukuran sosial media.
Banyak yang menggunakan facebook hanya untuk menjalin pertemanan, sekedar refreshing setelah melakukan aktifitas seharian dan ada juga yang memanfaatkan Facebook untuk berjualan online.
Tapi tahukah Anda bahwa dalam berjualan online hanya dengan menggunakan facebook saja, seharusnya Anda sudah bisa menghasilkan income setara gaji UMR di Kota Anda. Serius !
Bahkan jika Anda sering praktek, income Anda bisa mencapai gaji seorang manager di perusahaan kelas nasional.
Tapi kabar buruknya banyak orang terlalu menelan mentah-mentah dengan informasi diatas.
Pikir mereka hanya dengan upload foto produk di facebook, lalu tiba-tiba akan langsung banjir orderan.
Makanya tidak heran ketika ada yang belum berhasil menjual lalu dengan cepat berasumsi bahwa jualan di facebook itu tidak bagus dan tidak efektif.
Sederhananya, langkah berjualan online hanya seperti ini :
Research -> Traffic -> Sales
Sales terjadi karena adanya traffic dan traffic ada karena kita sudah melakukan berbagai riset sebelumnya.
Hal yang perlu Anda riset sebelum berjualan online :
- Riset produk
- Riset trend
- Riset kompetitor
- Riset audience/targeting iklan
- Riset persona buyer
- Dll
Facebook yang kita kenal sebagai sosial media adalah salah satu penghasil traffic terbaik saat ini.
Mohon dicatat ya, facebook hanya penghasil traffic bukan penghasil sales.
Banyak orang yang mindsetnya masih salah disini.
Ini kenapa banyak yang tidak kuat bertahan saat sudah berani menggunakan facebook ads.
Mereka beranggapan bahwa ketika sudah beriklan di facebook kemudian akan terjadi banyaknya penjualan.
Padahal belum tentu !
Yang lebih parahnya lagi, mereka berani beriklan tanpa melakukan riset.
Bagi Anda yang sudah beriklan tapi tidak melakukan split test, semoga segera bertobat ya.
Karena split test itu juga masih masuk dalam tahap RESEARCH .
Tips Agar Sukses Dalam Berjualan Online
Berjualan online merupakan salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan lewat internet.
Keuntungan berjualan online selain tidak membutuhkan banyak modal, juga memiliki potensi keuntungan yang sangat besar.
Meskipun demikian, berjualan online juga memiliki banyak kendala.
Apalai jika Anda masih pemula atau bahkan belum pernah melakukan transaksi jual beli sama sekali.
Tapi jangan khawatir, karena jualan online itu sangat mudah dilakukan apabila Anda sudah paham caranya.
Dan berikut ini akan saya jelaskan tips sederhana agar sukses berjualan online dapat Anda raih.
Tips #1 Pelajari Produk Yang Anda Tawarkan
Ketika Anda menawarkan sebuah produk melalui media internet, maka Anda juga dituntut untuk mengerti produk yang Anda jual.
Pelajari produk Anda mulai dari spesifik, kelebihan, kekurangan, manfaat, fungsi, bahan, dll
Dengan mempelajari produk yang Anda jual, pastinya Anda akan lebih bersemangat ketika nanti mulai memasarkannya.
Tips #2 Bangun Brand Toko Online Anda
Banyak orang yang terlalu fokus menawarkan produknya melalui marketplace.
Tidak salah juga, tapi apakah selamanya Anda hanya menjual disana ?
Berjualan online melalui marketplace itu hampir sama seperti menumpang di rumah milik orang lain.
Kita tidak memiliki hak penuh atas rumah tersebut.
Bahkan sewaktu-waktu kita dipaksa untuk pindah.
Berjualan online pun seperti itu.
Anda perlu rumah sendiri, supaya Anda bisa terus berjualan tanpa adanya masalah eksternal.
Rumah yang saya maksud disini adalah sebuah website.
Yang nantinya digunakan untuk tempat jualan Anda.
Untuk membuat website hanya diperlukan domain dan hosting saja.
Dengan biaya kurang dari Rp1,000,000 Anda sudah bisa memiliki website dengan fitur yang tidak kalah dengan marketplace.
Memang di awal membutuhkan biaya, tapi percayalah dengan memiliki website akan bagus juga untuk kelangsungan bisnis Anda dalam jangka panjang.
Tips #3 Lakukan Promosi Ke Semua Channel
Apalah artinya jika Anda memiliki produk dengan kualitas bagus, tapi tidak ada satu orang pun yang tau produk Anda.
Sebagai penjual, tugas Anda adalah memberitahu kepada banyak orang untuk mengenal produk yang Anda miliki.
Dengan media internet, Anda bisa mengenalkannya melalui media sosial dan website.
Gunakan media sosial yang paling banyak digunakan saat ini seperti Facebook dan Instagram.
Anda dapat mengupload foto produk Anda ke 2 media sosial diatas.
Pilihkan foto yang bagus dan berikan sedikit penjelasan mengenai produk yang Anda tawarkan.
Jangan lupa mengarahkan mereka untuk membeli melalui website Anda.
Dengan mengarahkan ke website, Anda juga bisa melakukan proses listt building.
Yaitu sebuah proses untuk mengunpulkan list kontak calon pembeli Anda.
List yang bisa Anda kumpulkan antara lain, nomor WhatsApp dan alamat email.
Pemasaran Anda akan lebih efektif ketika Anda sudah memiliki list kontak email.
Sehingga nantinya bisa Anda manfaatkan untuk keperluan broadcast dengan strategi email marketing.
Mau jualan dishoppe bagaimana caranya